Wednesday, February 1, 2012

Cara Memakai Blush-On Krim Yang Benar


Sebuah riasan tanpa menggunakan blush-on tentu saja kurang sempurna. Blush-on akan membuat wajah bersemu kemerahan, cobalah untuk memakai tekstur krim yang memberikan hasilnya lebih natural dan menyatu dengan kulit.

Blush-on krim memiliki tekstur yang lebih basah dan berbentuk krim padat. Blush-on ini mengandung bahan-bahan pelembab sehingga wajah akan berkilau berkatnya.

Blush-on krim membuat wajah tampak lebih bersinar dan penampilan lebih natural. Oleh karena itu dengan pengaplikasian yang tepat, wajah pucat akan tergantikan dengan rona merah alami pada pipi.

Berikut adalah cara tepat mengaplikasikan blush-on krim:

Pilih warna blush-on
Pilih blush-on krim sesuai jenis warna kulit Anda. Jika kulit terang yang dimiliki, pilihlah palet dengan nuansa pink. Jika Anda memiliki kulit gelap, warna merah anggur akan menjadikan Anda tampak lebih segar.

Lembabkan kulit
Pelembab wajah sangat penting dalam setiap riasan. Tapi pastikan menggunakan pelembab bebas minyak. Pelembab Ini akan mencegah kulit kering dan terkelupas.

Foundation
Pakai foundation cair dengan bahan dasar air untuk membuat wajah lebih lembab dan segar.

Aplikasikan blush-on krim
Oleskan blush-on krim menggunakan jari, kemudian ratakan sampai tercampur dengan baik pada wajah. Panas dari tangan dan gesekan jari akan mencairkan blush-on sehingga lebih mudah merata dan merona di pipi. Tersenyumlah saat menggunakan blush-on agar hasil yang di dapat tepat sasaran pada tulang dan bulatan pipi.

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home