Wednesday, February 22, 2012

3 jenis Eyeliner dan Cara Menggunkan Eyeliner



Eyeliner merupakan salah satu alat make up yang digunakan pada bagian mata. Penggunaan eyeliner yang tepat dan menyesuaikan bentuk mata tentu akan menambah pesona kecantikan wanita.
Eeyeliner terdiri dari beberapa jenis dan bentuk, yaitu:

Eyeliner Bentuk Pensil


Eyeliner bentuk pensil ini yang paling mudah dan cepat digunakan. Jika memilih eyeliner bentuk padat seperti pensil ini, pilihlah yang permukaannya cukup lunak untuk meluncur dari pangkal mata hingga ujung luar mata.

Cara Memakainya: Tarik garis menyamping pada mata bagian atas tepat diatas bulu mata, dari mulai sudut pangkal hingga luar sudut mata dengan satu garis yang menyambung dan usahakan dekat dengan bulu mata. dan untuk bagian bawah, mulailah dari bagian mata, tarik dengan membuat garis hingga ujung luar sudut mata. besar kecilnya garis mata tergantung pada tekanan pensil saat membuat garis dari ujung ke ujung.


Eyeliner Bentuk Cair

Eyeliner jenis ini sedikit lebih sulit karena dikemas dalam bentuk kuas dan dipadu dengan cairan hitam. Namun eyeliner bentuk cair ini akan menghasilkan sebuah garis yang lebih natural dan rapi, tahan lebih lama dan warna yang lebih mencolok. Saat akan menggunakan, pastikan jika cairan tidak terlalu menggumpal pada kuasnya.

Cara Memakainya: usahakan tangan dalam keadaan rileks, Tarik sudut mata bagian luar dan tarik garis dari sudut pangkal menuju luar sudut ujung mata. jika kurang tebal, ulangi beberapa kali.

untuk kesan smoky eyes, tambahkan ketebalan eyeliner di atas bulu mata.

Eyeliner Bentuk Cake

Eyeliner jenis ini yang paling jarang digunakan, tetapi paling mudah untuk diaplikasikan. Bentuknya padat tapi empuk seperti eyeshadow dan digunakan dengan bantuan kuas kecil yang sebelumnya diberi air terlebih dahulu. eyeliner padat ini akan membuat mata terlihat natural dan terlihat sedikit lebih kering.

Cara Memakainya: Basahkan kuas, oleskan pada eyeliner padat dan aplikasikan pada mata. usahakan membuat garis mata dalam waktu yang cepat, karena eyeliner ini cepat kering.

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home